Teknik Kimia ITS-Setelah sukses mendelegasikan 241 PKM GT DIKTI, Research and Technology Department (RnT) HIMATEKK kembali mengadakan acara yang luar biasa. Adalah The Golden Ways to be The Winner (12/03), yang dikemas dalam seminar mawapres sekaligus motivasi.
Menjadi Seorang mawapres bukan hal yang sulit. Ahmad Nasikhun, pembicara The Golden Ways yang meraih gelar mawapres di Universitas Gajah Mada mengatakan, "mawapres bukanlah sebuah tujuan akhir, tetapi merupakan representatif dari apa yang telah kita lakukan".
Lima puluh peserta The Golden Ways diberikan materi tentang mawapres, kompetensi, dan pengalaman menjadi mawapres oleh Nasikhun (Mawapres UGM) dan Zia Ardhi (mawapres ITS). Mereka juga mendapat motivasi dari trainer terkenal Rio Purboyo.
Sepulang dari acara ini, peserta diharapkan memiliki jiwa prestatif dan keinginan yang kuat untuk menjadi mawapres. Deri Pradana, salah satu peserta The Golden Ways mengatakan “Acaranya keren, kalau bisa, dibuat besar agar teman-teman jurusan lain dapat ikut serta”.
Menurut Arief Rahmatullah, ketua pelaksana The Golden Ways “acara ini layak dijadikan event tahunan, karena teknik kimia sendiri memiliki tradisi juara mawapres. The Goden Ways diharapkan mencetak regenerasi mawapres Teknik Kimia” ungkapnya.